Ayo Berkunjung ke Tempat Wisata Bajak Laut Gresik

Wisata Bajak Laut Gresik -  Salah satu tempat wisata di kota gresik yang juga patut masuk radar untuk dijadikan tujuan untuk menghabiskan masa liburan adalah wisata bajak laut.

Sebuah tempat wisata yang mengambil tema wahana air ini memiliki ciri khas dan keunikan yang berbeda dengan tempat liburan lain yang ada di kabupaten Gresik. di tempat ini akan Anda menemukan patung bajak laut serta patung cumi-cumi raksasa yang menjadi ikon destinasi wisata tersebut.

Wisata Bajak Laut Gresik

Karena mengusung tema wahana air,maka di wisata bajak laut ini menyediakan kolam renang. disini mremiliki dua jenis kolam renang. Pihak pengelola membedakan kolam tersebut berdasarkan pada kategori usia pengunjungnya. Kolam khusus orang dewasa dan anak-anak.

Bagi Anda yang hobby olahraga renang,tempat wisata bajak laut gresik ini bisa Anda gunakan untuk menyalurkan hobby. Tapi jangan khawatir, Anda yang belum bisa berenang pun bisa juga memanfaatkannya sebagai fasilitas untuk belajar.

Selain itu juga tersedia beragam permainan yang berhubungan dengan air. Misalnya papan seluncur yang akan memacu andrenaline Anda.

Anda yang suka ambil foto juga bisa memanfaatkan tempat ini. Banyak spot foto yang cukup instagramable. Salah satu spot foto terbaru yang ada disini mengusung tema bernuansa Italia. Tentunya Anda tak perlu jauh-jauh terbang ke eropa untuk merasakan nuansa negeri Pizza ini. disini Anda bisa mengabadikan momen-momen romantis bersama pasangan Anda.

Lokasi dan Harga Tiket Masuk Wisata Bajak Laut

Sama halnya dengan tempat wisata bendung gerak sembayat,Lokasi tempat wisata bajak laut ini juga berada di kecamatan Bungah. Tepatnya di Area Sawah/Kebun, Masangan, Kec. Bungah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

Jarak tempuh dari Kota Gresik menuju ke wisata bajak laut ini sekira 28,5 KM saja. atau Anda hanya membutuhkan waktu tempuh sekitar 30 sampai 45 menit saja untuk menuju titik lokasi.

Lalu berapa sih harga tiket masuk salah satu tempat wisata yang ada di Kota Gresik ini ?

Kalau bicara soal harga, Anda tak perlu merogoh kocek dalam-dalam kok. Anda hanya cukup mengeluarkan uang sebesar 15.000 Rupiah per orang saja sebagai mahar tiketnya. Tapi untuk hari-hari libur,seperti hari sabtu dan minggu,serta hari libur nasional aatau tanggal merah harga pertiket menjadi 20.000 Rupiah. Hmmmmm... Jika membandingkan dengan fasilitas yang akan didapatkan oleh pengunjung,rasanya harga segitu tergolong murah.

Sekarang,setelah Anda tahu lokasi,harga tiket,dan fasilitas yang ada di wisata bajak laut ini,saatnya Anda berkunjung kesana. Jangan sungkan-sungkan, ya...!

Posting Komentar untuk "Ayo Berkunjung ke Tempat Wisata Bajak Laut Gresik"